top of page

JGTC 2017 Usung Tema Jazzing Through Decades Dengan Tampilkan Earth, Wind and Fire

Artikel & foto: Beriman Sinaga

Sebagai wujud keberlanjutan dari idealisme agar musik jazz dapat dinikmati seluruh kalangan, acara Jazz Goes To Campus (JGTC) akan kembali digelar oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (FEB UI) dengan tema "Jazzing Through Decades".

Dalam acara press conference 26 Oktober 2017, di Institut Francais Indonesia, Jakarta, Jazz Goes to Campus kali ini akan menghadirkan legenda jazz Earth, Wind and Fire. Arya Prisatria, project officer Jazz Goes to Campus menegaskan bahwa band jazz Earth, Wind and Fire dipastikan akan tampil.

Jazz Goes to Campus 2017 akan menghadirkan lebih dari 30 musisi dari dalam dan luar negeri. Akan ada empat panggung dengan target penonton 20.000 orang.

Selain Earth, Wind and Fire, akan banyak musisi tanah air yang bakal tampil memeriahkan Jazz Goes to Campus 2017 seperti Faris RM, RAN, Mondo Gascaro, Sentimental Moods, The Groove, Passion Trio (Prancis), Sri Hanuraga feat Dira Sugandi, Rendy Pandugo, Tulus dan Maliq DÉssentials

Pada Jazz Goes to Campus empat dekade ini juga ada JGTC Jazz Museum dan JTGC Choice Award. Sebagai penghargaan terhadap musisi-musisi jazz tanah air, JGTC bekerjasama dengan Wahana Musik Indonesia mengapresiasi setiap karya dari musisi jazz.

Sebelum pegelaran puncak, Jazz Goes to Campus menggelar rangkaian acara seperti JGTC Clinic, JGTC Competition, Roadshow di Yogyakarta, Gathering dan Charity Night, JGTC Community Night dan ditutup dengan JGTC Festival yang diselenggarakan di Kampus Universitas Indonesia Depok pada 26 November 2017.

187 views0 comments
bottom of page