top of page

Qulinez Menggebrak Colosseum Jakarta!

Artikel & Foto: Akbar Keimas Alfareza

Mengawali bulan Agustus, Colosseum hadir dengan rentetan program yang membuat jantung para party goers berdetak kencang. Sederetan nama besar seperti Qulinez, Miss Nine, John Oo Fleming dan Tri Lion tercatat pada daftar penampil yang akan menghentak rumah para gladiator tersebut. Sebagai pembuka, duo fenomenal yang tergabung dalam sebuah project yang bernama Qulinez, Alexander Lager dan Johannes Gustafsson, malam tadi 8 Agustus 2015, menggebarak Colosseum Club Jakarta, Seputar Event hadir di tengah-tengah euforia tersebut untuk Anda. Colosseum Club yang terletak di kawasan Kota Tua sudah ramai akan party goers yang siap berpesta bersama duo fenomenal asal Varberg, Swedia, sejak pukul 22.00 WIB. Tentu saja, mereka tidak ingin melewatkan penampilan Dj yang mengusung genre electro house tersebut. Sebagai pemanasan acara dibuka oleh penampilan para resident DJ yang menarik para party goers merapat ke depan sehingga lantai dansa terasa makin panas.

Tepat pukul 01.00 WIB Qulinez akhirnya menampakan diri, malam itu Qulinez tampil maksimal, ia menghajar Colosseum dengan lagu-lagu yang membangkitkan jiwa, seperti Funx “Dance Club Sessions”, “Rocket Sciens”, “Super You & Me Stage” dan “Ministry of Sound London”. Qulinez terlihat sangat antusias malam itu dan aktif berinteraksi dengan crowd. Ia juga membuat gerakan-gerakan mengikutui beat musik yang dimainkannya. Acara semakin memanas dengan hadirnya para sexy dancer di tengah-tengah pesta, party berlangsung meriah dan lengkap dengan tajamnya sinar laser yang menghujam dari seluruh penjuru langit Colosseum semakin memanaskan party goers yang hadir untuk bergoyang di dance floor. Di sela-sela waktu senggang sebelum menghibur para party goers, Seputar Event menyempatkan berbincang ringan bersama duo fenomenal didikan sang legenda Steve Angelo. Bertanya tentang apa saja proses kreatif yang dilakukan seorang DJ untuk dapat terus produktif mencipta karya yang berkualitas, “We’re definitely in the moment, sometimes when you have an idea and you start to build a track, after that you realize the end result isn’t what you had in your head. You get an idea you grab it. You need to feel the track inside you.” Ujar Qulinez.

“Steve Angello, because he is the best mentor! Everything he does is so good. Steve is a tastemaker!” tutur Qulinez saat diwawancara sosok yang menjadi panutan dan mengispirasi mereka dalam bermusik. Selama lebih dari 120 menit Qulinez sukses menghajar Colosseum dengan set yang sangat apik , party goers seolah tidak diberi napas dan terus berjingkrak ria sambil bernyanyi melupakan penat. Tidak hanya membawa keceriaan di Jakarta, pada bulan Agustus ini Colosseum juga akan menggelar salah satu event terbesarnya yang bertajuk SUNKISSEA di Pulau Dewata pada 16—17 Agustus 2015. Acara yang mengambil lokasi di Headquarters dan Pyramid Club Bali tersebut akan menggandeng nama besar John Oo Fleming, Miss Nine, dan Trilions. Selain itu akan diramaikan pula dengan para local heroes ternama seperti Beathoven, Shawn, Wisdy, Claudia Jaramillo, House Cartel, Rulli, DNSW, Darkbark dan VJSYNC.

26 views0 comments
bottom of page