top of page

Jakarta Urban Market 2014: Saat yang Muda Berkarya!

Artikel: Akbar Keimas Alfareza | Foto: Tivani Saputri

Harus diakui, gairah bisnis anak muda kini semakin bergeliat. Bagaimana tidak? Anak muda sekarang sudah kian berani untuk memulai bisnis sendiri dan menjadi entrepreneur muda yang kompetitif. Salah satu event yang memfasilitasi kreativitas anak muda saat ini adalah Jakarta Urban Market 2014, sebuah bazar yang mengambil tema kehidupan anak muda urban di Jakarta yang menggemari fesyen. Pada penyelenggaraannya tahun ini, sebanyak lebih dari 50 brand fashion dan food & beverages lokal dari para entrepreneur muda Indonesia siap memamerkan produk serta layanan mereka yang unik. Tak hanya menggelar produk fesyen semata, event yang diselenggarakan pada 28-30 November 2014 dan bertempat di Grand Indonesia Shopping Mall Exhibition Hall lt. 5 ini juga menyajikan kompetisi food photography dan kompetisi makan dengan hadiah menarik berupa voucher makan dari Zomato.

Mengangkat tema “Places for Young Entrepreneurs” dengan tujuan mendukung perkembangan brand lokal Indonesia, kegiatan Jakarta Urban Market 2014 ini dihadiri lebih dari 30.000 pengunjung yang datang dari beragam lapisan masyarakat, mulai dari siswa SMA, mahasiswa, hingga sosialita muda Jakarta. Selain bazar, Jakarta Urban Market 2014 juga menyelenggarakan banyak kompetisi berhadiah menarik dan menyajikan beragam penampilan dari Barasuara, Dried Cassava, DJ Throoper, DJ Basiksoul, dan masih banyak lagi.

46 views0 comments
bottom of page